Panduan Lengkap Budidaya Kangkung Panen Banyak dan Menghasilkan Uang Berlimpah
Panduan Lengkap Budidaya Kangkung Panen Banyak dan Menghasilkan Uang Berlimpah-Pada kesempatan kali ini anak tani akan berbagi mengenai soal Kangkung, di postingan sebelunya kami telah berrbagi mengenai deskripsi kangkun secara keseluruhan, dan pada kali ini kami akan berbagi Panduan Lengkap Budidaya Kangkung Panen Banyak dan Menghasilkan Uang Berlimpah. Langsung saja, bagi kalian petani kangkung, ini dia resep dari anak tani7, simak dibawah ini:
1. Pilih Benih yang Baik
Untuk mendapatkan tanaman yang baik, tentunya harus dilakukan pemilihan benih yang baik pula. Terdapat beberapa benih unggul kangkung yang terkenal seperti varietas Sutera dan Bangkok. Benih sutera merupakan benih yang diintroduksi dari kangkung Hawaii oleh Departemen Pertanian pada tahun 1980-an. Namun yang banyak beredar saat ini adalah kangkung keluaran Bisi dan Panah Merah serta kangkung asal Jawa Timur seperti Sidoarjo. Agak sulit untuk menelusuri varietas-varietas kangkung yang beredar dipasaran. Benih kangkung darat yang baik adalah benih yang daya tumbuhnya lebih dari 95 persen dan tumbuhnya tegak setidaknya hingga umur 8 minggu. Karena kangung darat yang tumbuh menjalar tidak begitu diminati pasar. Usahakan jangan menggunakan benih yang telah disimpan lebih dari satu tahun. Karena produktivitasnya akan menurun.
2. Menyiapkan Lahan Tanam
Tahap yang tidak kalah pentingnya adalah persiapan lahan untuk menanam. Pastikan tanah yang akan kita gunakan bebas dari gulma dan rumput liar. Silahkan gemburkan tanah tersebut dengan cara dicangkul. Buatlah tegalan atau gundukan tanah engan lebar sekitar 1 meter dan panjang menyesuaikan, lalu berilah jarak dengan bedengan yang lain sekitar 40cm atau menyesuaikan tempat. Kemudian sebarkan pupuk kandang atau pupuk kompos diatasnya. Biarkan selama semalam. Lahan tanam juga dapat berupa pot atau polybag yang harus tetap diperhatikan adalah kegemburan tanah yang akan digunakan.Jadi anda bebas mau menanam dimana saja. Bisa di pekarangan rumah, di belakang rumah, di pot atau di polybag. Yang terpenting adalah tanahnya harus gembur dan dikasih pupuk kandang atau kompos.
3. Penanaman Bibit Pada lahan
Penanaman pada budidaya kangkung darat dapat ditebar langsung atau ditugal. Sementara itu, cara disemaikan dan lalu dipindah tidak terlalu ekonomis untuk budidaya kangkung darat. Cara ditebar langsung dilakukan dengan menebarkan benih di atas bedengan. Cara ini cukup cepat dan cocok dilakukan ditempat yang kurang orang atau ongkos tenaga kerja mahal. Kelemahan cara ini adalah boros pada penggunaan benih, karena bisa menghabiskan 5-10 kilogram benih per hektar. Cara ini memerlukan pekerja yang terampil agar hasil tebar merata. Hanya saja sulit untuk mendapatkan kepadatan populasi tanaman yang ideal. Dimana kepadatan ideal bagi tanaman kangkung adalah 50.000 pohon per hektar. Cara yang kedua yaitu, dengan ditugal. Enaknya dengan cara ini kita bisa mengatur jarak tanam sehingga bisa didapatkan kerapatan populasi tanaman yang ideal. Jarak antara lubang tugal adalah 10 x 5 cm, setiap lubang diisi 2-3 biji benih. Hanya saja dengan cara ini dibutuhkan lebih banyak tenaga kerja karena pekerjaannya akan lebih lama. Penugalan tidak perlu terlalu dalam, karena budidaya kangkung darat tidak memerlukan perakaran yang terlalu kuat.
4. Perawatan
Inti dari perawatannya adalah menyiram secara rutin pagi sore dan menyiangi gulma atau rumput yang mungkin tumbuh. Selain itu, jika terlihat kangkung kurang subur sebaiknya lakukan pemupukan lanjutan bila kondisi terlihat kurang subur, tetapi tambahkan secukupnya saja untuk menjaga pH atau tingkat keasaman pada tanah.
5. Masa Panen
Budidaya kangkung darat dari awal sebar hingga panen memakan waktu 30-45 hari. Pemanenan bisa dilakukan dengan dua cara dipotong dan dicabut. Khusus untuk kangkung organik, sebaiknya pemanenan dilakukan dengan dicabut. Karena selera pasar kangkung organik, yakni pasar-pasar moderen, lebih memilih tanaman kangkung yang lengkap dengan akarnya. Pemanenan dengan cara dicabut akan menghasilkan tanaman kangkung sebanyak 23 ton per hektar. Sebelum di kemas dan dikirim ke pasar, hendaknya kangkung yang telah dicabut dibersihkan dulu dari tanah. Pencucian dilakukan dengan air mengalir atau air bersih agar terhindar dari kontaminan-kontaminan berbahaya. Tempatkan kangkung di tempat yang lembab dan jangan tersengat sinar matahari langsung. Berbeda dengan hasil budidaya konvensional, budidaya kangkung darat organik akan menghasilkan produk organik yang bersih dari kontaminan zat kimia berbahaya. Oleh karena itu, produknya cenderung mempunyai harga yang lebih tinggi. Sebaiknya jangan dijual langsung kepada para pengepul yang biasanya sudah siap mengambil langsung dari lahan. Apabila strategi pemasarannya kita jalankan, bukan tidak mustahil keuntungan yang diperoleh juga lebih besar.
numpang promo ya gan
ReplyDeletekami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*