Mengenal Lebih Dekat Ikan Kakap Merah (Lutjanus Malabaricus)

Mengenal Lebih Dekat Ikan Kakap Merah (Lutjanus Malabaricus)

Mengenal Lebih Dekat Ikan Kakap Merah (Lutjanidae)-Terimakasih sudah berkunjung di blog anak tani7, semoga kalian betah dan menikmati postingan yang kami bagikan untuk kalian. Pada kali ini kami akan berbagi mengenai Mengenal Lebih Dekat Ikan Kakap (Lutjanidae). Ikan kakap, pastinya bagi kalian sudah tidak asing lagi dengan ikan tersebut. Untuk itu ini dia penjelasannya mengenai Mengenal Lebih Dekat Ikan Kakap (Lutjanidae):

A. Deskripsi Ikan Kakap Merah
 Ikan kakap termasuk golongan ikan demersal (dasar) yang dapat hidup  pada daerah perairan dangkal sampai laut dalam. Ikan kakap merah cukup banyak terdapat di perairan pantai seluruh Indonesia dan mempunyai nilai ekonomis yang tinggi. Ikan kakap dapat dipasarkan dalam keadaan hidup dan keadaan mati atau olahan berupa fillet. Daerah penyebaran ikan kakap merah adalah sekitar pantai seluruh indonesia, meluas ke utara sampai Teluk Benggala, Teluk Siam, sepanjang pantai Laut Cina Selatan, ke selatan sampai perairan tropis Australia (Gunarso, 1995). Ikan kakap merah (Lutjanus malabaricus) merupakan ikan laut yang memiliki daerah penyebaran yang luas dari timur Afrika hingga Australia. Ikan ini memiliki rasa daging yang lezat sehingga banyak dikonsumsi oleh masyarakat di seluruh dunia termasuk masyarakat Indonesia. Volume produksi ikan kakap di Indonesia pada tahun 2010 mencapai 123.827 ton dari sektor perikanan tangkap dan 2.300 ton dari sektor perikanan budidaya. Di setiap daerah, ikan kakap merah dikenal dengan nama tersendiri seperti di Jawa disebut Kellet, Darongan, Bambangan dan di Madura disebut Posepa. Di Bangka ikan kakap merah disebut Bran atau Bambang sedangkan di Sulawesi disebut Bacan, Delise, Langgaria, Lolise serta di Maluku disebut Delis, Sengaru, Rae dan Popika. Di  pasaran internasional ikan kakap merah disebut red snappers (Sunyoto dan Mustahal, 2002).

B. Klasifikasi Ikan Kakap Merah
Ikan kakap termasuk golongan ikan demersal (ikan yang hidup pada dasar perairan) yang dapat hidup pada daerah perairan dangkal sampai laut dalam. Ikan kakap merah cukup banyak terdapat di perairan pantai diseluruh Indonesia dan mempunyai nilai ekonomis yang tinggi. Ikan kakap merah dapat dipasarkan dalam keadaan hidup dan keadaan mati.
Adapun klasifikasi ikan kakap merah menurut (Saanin, 1968) adalah sebagai berikut:

KINGDOM : ANIMALIA
Famili         : Lutjanidae
Filum         : Chordata
Kelas         : Pisces
Subkelas         : Teleostei
Ordo         : Percomorphi
Subordo         : Percoidea
Subfilum         : Vertebrata
Genus         : Lutjanus
Spesies         : Lutjanus sp.

C. Morfologi Ikan Kakap Merah
Ikan kakap merah mempunyai badan уаng lebar dan memanjang. Kepalanya berbentuk gepeng agak cembung serta sirip punggung уаng beruas.  Pada bagian bаwаh penutup insangnya terdapat semacam gerigi уаng kasar. Ikan іnі memiliki gigi-gigi уаng tersusun dі dalam rahang dеngаn gigi taring уаng berada dі rahang аtаѕ bagian terluar. Ikan kakap merah termasuk binatang karnivora.  Ikan іnі memangsa ikan-ikan kecil dan invertebrata уаng hidup dі dasar laut.  Ukuran tubuh kakap merah bіѕа mencapai panjang hіnggа 45-50 cm. Dinamakan ikan kakap merah karena ikan kakap іnі memiliki sisik berwarna kemerah-merahan.  Sеdаngkаn dі bagian tengah tubuhnya berkelir putih kemerahan. Lаlu pada bagian punggung dі аtаѕ garis rusuk јugа terdapat garis kuning kemerahan. Tempat tinggal ikan kakap merah terletak dі perairan asin уаng beriklim tropis dan subtropis.  Ikan іnі umumnya hidup dі lingkungan уаng berkarang ѕаmраі pasang surut dі muara. Bеbеrара spesies kakap bаhkаn сеndеrung lebih menyukai berada dі perairan tawar. Dalam hidupnya, ikan kakap merah ѕеlаlu membentuk gerombolan уаng cukup besar. Ikan dewasa bіаѕаnуа tinggal dі dasar perairan уаng dalam lebih dаrі 40-50 meter. 

D. Ciri-Ciri Ikan Kakap Merah
  1. Badan memanjang melebar, gepeng kepala cembung, bagian bawah penutup insang bergerigi. 
  2. Gigi-gigi pada rahang tersusun dalam ban-ban, ada gigi taring pada bagian terluar rahang atas, sirip punggung berjari-jari keras 11 dan lemah 14, sirip dubur berjari-jari keras 3 lemah 8-9, termasuk ikan buas, makannya ikan kecil dan invertebrata dasar laut.
  3. Hidup menyendiri di daerah pantai sampai kedalaman 60 m. Dapat mencapai  panjang 45-50 Cm. 
  4. Warna bagian atas kemerahan/merah kekuningan, di bagian bawah merah keputihan. Garis-garis kuning kecil diselingi warna merah pada bagian  punggung di atas garis rusuk.
E. Habitat Ikan Kakap Merah

Ikan kakap merah umumnya hidup diperairan karang ke daerah pasang surut di muara dan bahkan ada beberapa spesies kakap cenderung hidup diperairan tawar. Jenis kakap merah berukuran besar umumnya membentuk gerombolan yang tidak begitu besar dan beruaya ke dasar perairan yang menempati perairan lebih dalam dari pada jenis yang berukuran kecil. Selain itu biasanya ikan kakap merah tertangkap pada kedalaman air antara 40–50 meter dengan substrat sedikit berkarang dan salinitas 30–33ppt serta bersuhu antara 5-32ºC. Terdapat juga jenis ikan kakap yang berukuran kecil sering kali dijumpai beragregasi pada waktu siang hari didekat perairan yang berkarang. Pada malam hari umumnya menyebar guna mencari makanannya baik berupa jenis ikan maupun crustacea. Ikan-ikan kakap berukuran kecil untuk beberapa jenis dari ikan kakap biasanya menghuni daerah bakau yang dangkal atau daerah-daerah yang ditumbuhi rumput laut. Potensi ikan kakap merah jarang ditemukan dalam gerombolan besar dan cenderung hidup soliter (hidup sendiri atau hidup berpasangan) dengan lingkungan yang beragam mulai dari perairan dangkal, muara sungai, hutan bakau, daerah pantai sampai daerah berkarang atau batu karang.

F. Reproduksi Ikan Kakap Merah
Pola reproduksi ikan-ikan laut dalam diperkirakan berlangsung sepanjang tahun berdasarkan stabilitas fisika dan kimia perairan laut dalam. Waktu dan durasi dari punca pemijahan dan kematangan umur berbeda dengan berbedanya spesies, daerah distribusi masing-masing spesies dan kedalaman dari masing-masing spesies. Reproduksi musiman pada ikan-ikan di laut dalam tidak dikontrol oleh cahaya dan temperature sebagaimana pada ikan-ikan di perairan yang lebih dangkal tetapi dikontrol oleh ketersediaan makanan, penenggelaman bahan organic, arus laut dalam dan migrasi vertical (Rotllantet al ., 2002). Ikan kakap tergolong diecious yaitu ikan ini terpisah antara jantan dan  betinanya. hampir tidak dijumpai seksual dimorfisme atau beda nyata antara jenis  jantan dan betina baik dalam hal struktur tubuh maupun dalam hal warna. Pola reproduksinya gonokorisme
, yaitu setelah terjadi diferensiasi jenis kelamin, maka  jenis seksnya akan berlangsung selama hidupnya, jantan sebagai jantan dan betina sebagai betina. Jenis ikan ini rata-rata mencapai tingkat pendewasaan pertama saat panjang tubuhnya telah mencapai 41 – 51% dari panjang tubuh total atau panjang tubuh maksimum. Jantan mengalami matang kelamin pada ukuran yang lebih kecil dari betinanya. Kelompok ikan yang siap memijah, biasanya terdiri dari sepuluh ekor atau lebih, akan muncul ke permukaan pada waktu senja atau malam hari di bulan Agustus dengan suhu air berkisar antara 22,2 – 25,2ºC. Ikan kakap jantan yang mengambil inisiatif berlangsungnya pemijahan yang diawali dengan menyentuh dan menggesek-gesekkan tubuh mereka pada salah seekor betinanya. Setelah itu  baru ikan-ikan lain ikut bergabung, mereka berputar-putar membentuk spiral sambil melepas gamet sedikit di bawah permukaan air. Secara umum ikan kakap merah yang berukuran besar akan bertambah pula umur maksimumnya dibandingkan yang berukuran kecil. Ikan kakap yang berukuran besar akan mampu mencapai umur maksimum berkisar antara 15– 20 tahun, umumnya menghuni perairan mulai dangkal hingga kedalaman 60 – 100 meter.
 

3 comments for "Mengenal Lebih Dekat Ikan Kakap Merah (Lutjanus Malabaricus)"

  1. DEWAPK^^ agen judi terpercaya, ayo segera bergabungan dengan kami
    dicoba keberuntungan kalian bersama kami dengan memenangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi segera buka link kami ya :) :) :* :*

    ReplyDelete
  2. DEWAPK^^ agen judi terpercaya, ayo segera bergabungan dengan kami
    dicoba keberuntungan kalian bersama kami dengan memenangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi segera buka link kami ya :) :)

    ReplyDelete
  3. numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
    ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    ReplyDelete

Post a Comment